Senin, 22 April 2013

Google Siapkan "Game Center" di Android Seperti Apple

Google kelihatannya sedang menyiapkan pusat layanan game terpadu untuk pengguna perangkat Android. Pusat layanan game ini akan mempunyai fitur yang kurang lebih sama dengan Game Center di sistem operasi iOS milik Apple.

Pusat layanan game menawarkan beberapa fitur, termasuk permainan yang dilakukan dua orang atau lebih, chatting, dan menunjukan poin atau prestasi yang telah diraih seseorang.

Informasi tentang pusat layanan game ditemukan oleh blog teknologi Android Police, yang membongkar file aplikasi MyGlass untuk kacamata pintar Google Glass. Di sana, ada kode pemrograman yang memungkinkan pengguna mengundang teman untuk memainkan game secara bersamaan.

Kode itu juga memberi notifikasi yang memberi tahu kapan giliran pengguna menjalankan permainan. Fitur penting lainnya ada lobi, sebuah kamar untuk chatting sebelum permainan dimulai, danleaderboards, yang berguna untuk membandingkan kepemilikan poin yang diraih oleh Anda dan orang lain.

Fitur Game Center di perangkat iOS telah membuat iPhone, iPad dan iPod Touch sebagai alat yang menyenangkan untuk bermain game. Pengguna bisa mengajak siapa saja untuk ikut bermain dan bersaing.

Sumber : Kompas

Tidak ada komentar:

Posting Komentar